Operasi Pasar Digelar Hingga Harga Beras Stabil

Operasi pasar beras di Pasar Raya Kota Padang. FOTO/WAN
Operasi pasar beras di Pasar Raya Kota Padang. FOTO/WAN
Operasi pasar beras di Pasar Raya Kota Padang. FOTO/WAN

Terhitung 22 Januari 2014, Bulog Divre Sumbar menggelar Operasi Pasar Beras pada sejumlah pasar yang terdapat di kota Padang. Hal ini dilakukan lantaran harga beras yang terus melonjak di pasaran kota Padang akhir-akhir ini.

Harga beras kualitas Premium saat ini dijual di pasaran mencapai Rp. 12.000 per satu Kilogram-nya. Hingga hari ini, Selasa (28/1), Bulog Divre Sumbar mengaku telah menyalurkan sebanyak 15 ton beras kualitas Medium pada lima titik lokasi pasar.

Bacaan Lainnya

“Kita sediakan 2-3 ton untuk satu lokasi pasar, dan hingga hari ini telah habis sebanyak 15 ton,” kata Kepala Bulog Divre Sumbar, Abdullah Djawas saat ditemui diruangannya, siang.

Dirinya juga menyebutkan, operasi dilakukan juga karena dorongan pemerintah daerah agar menekan harga beras yang melambung. “Melambungnya harga beras bisa terjadi karena berbagai faktor, bisa karena cuaca, maupun kendala pendistrisibusiannya,” tuturnya.

Operasi beras kali ini menjual beras dengan kualitas Medium yang didatangkan langsung dari daerah Jawa dan Sulawesi. Harganya pun relatif murah, yakni Rp. 7.400 / KG, dan Rp. 11.840 / Gantang.

Selain itu, operasi pasar beras akan terus dilakukan hingga tim Evaluasi Inflasi Daerah telah memutuskan bahwa harga beras telah stabil untuk wilayah kota Padang. “Operasi beras akan terus dilakukan sampai adanya laporan dari tim Evaluasi Inflasi Daerah, apabila harga beras telah dikatakan stabil kembali,” katanya.

Dijadwalkan, titik lokasi operasi pasar beras tersebut akan ditambah meliputi pasar Bandar Buat, Tabing, Simpang Haru, Ulak Karang, dan Pasar Pagi. “Nantinya untuk mempermudah masyarakat, kita merencanakan akan menggelarnya juga di tingkat Kecamatan maupun Kelurahan,” pungkasnya.

Reporter : Ikhwan

Pos terkait