Duo Pelatih Asal Payakumbuh di Final PJS

Koordinasi Pelatih Nil Maizar bersama para pemain usai sesi latihan di Stadium GOR H Agus Salim Padang. Foto : Ikhwan
Koordinasi Pelatih Nil Maizar bersama para pemain usai sesi latihan di Stadium GOR H Agus Salim Padang. Foto : Ikhwan

Final Piala Jenderal Sudirman antara Semen Padang FC melawan Mitra Kukar tinggal menunggu hari. Dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (24/1), ada yang unik antara kedua tim.

Keunikan terdapat pada segi sang Kepala Pelatih, Nil Maizar dan Jafri Sastra.

Bacaan Lainnya

Kedua pelatih merupakan ‘Urang Awak’ (Minangkabau) yang sama-sama berasal dari Kota Payakumbuh, Sumatera Barat. Tak hanya itu, Jafri Sastra yang sekarang berhasil membawa Mitra Kukar ke babak final merupakan mantan Pelatih Semen Padang FC, sebelum Nil Maizar.

Masyarakat Sumatera Barat sendiri pun mengaku bangga atas capaian dua pelatih tersebut. Pasalnya, keduanya dapat memberikan kontribusi penuh dalam dunia sepakbola Indonesia.

“Keduanya kita harus dukung, kita bangga dua pelatih asal Sumatera Barat bisa memberikan yang terbaik,” kata Asisten Pelatih Semen Padang FC, Delfi Adri, Sabtu (23/1).

Saat ditanya mendukung siapa, Delfi menyebut, selama 90 menit pertandingan mendukung Nil Maizar sepenuhnya. “Karena, kita membawa Semen Padang FC, pastinya dukung penuh untuk menang. Diluar pertandingan, kita dukung keduanya,” sebutnya.

Hal yang sama juga dikatakan Koordinator The Kmer’s (suporter Semen Padang), Yumamy. Ia mengatakan, Nil dan Jafri merupakan kebanggaan masyarakat Sumatera Barat.

“90 menit pertandingan kita dukung penuh Coach Nil, diluar pertandingan kita dukung keduanya, Nil Maizar dan Jafri Sastra merupakan kebanggan kita,” katanya.

Pos terkait