Dongkrak Pariwisata, Kota Padang Adakan Festival Siti Nurbaya

Ilustrasi. Pantai Purus Padang. Foto : Istimewa
Ilustrasi. Pantai Purus Padang. Foto : Istimewa
Pantai Purus Padang.
Pantai Purus Padang.

Mendongkrak Pariwisata Kota Padang, pergelaran Festival Siti Nurbaya 2014 yang dibalut dengan berbagai kegiatan kebudayaan akan diselenggarakan pada Kamis (18/9) besok. Perhelatan ini sendiri dijadwalkan akan berlangsung dari 18 hingga 27 September mendatang.

Kasi PPTK, Seni dan Budaya Dinas Pariwisata Kota Padang, Malyusdi menyebutkan, Festival Siti Nurbaya pada tahun 2014 merupakan kali keempat diadakan.

Bacaan Lainnya

“Ini tahun keempat diadakan. Tujuan acara sendiri demi mendongkrak pariwisata, terutama yang berada di Kota Padang. Karena, kegiatan ini dapat mendatangkan para wisatawan setiap tahunnya,” katanya di Gedung Musem Gempa, Taman Melati, Kota Padang, Rabu (17/9).

Ia menjelaskan, lokasi kegiatan ini sendiri berbeda dengan tahun lalu. Tahun 2014, kegiatan dipusatkan pada Lapau Panjang Danau Campago, Pantai Purus, Kota Padang.

“Kita memang ingin pariwisata Kota Padang, terutama Pantai Padang dapat lebih dikenal masyarakat luas hingga mancanegara. Ini juga upaya kita untuk menghilangkan kesan tempat asusila di kawasan tersebut,” terangnya.

Terkait rangkaian kegiatan, disebut Mahyusdi akan dimeriakan dengan “Manggiliang Lado” (menggiling cabe), “Mangkukua Karambia” (mengkukur kelapa), membuat jus pinang dan “Malamang” (membuat makanan Lamang).

“Tidak hanya itu, ada juga lomba baju kurung basiba, permainan anak nagari sepertinya sandal tempurung, perlombaan Tari Pasambahaan, perlombaan lagu Minang, Gamat dan Randai,” jelasnya.

Sementara itu, dirinya menyebut, persiapan saat ini sudah mencapai 90 persen. “Tinggal kita gladi resik besok pagi. Kegiatannya sendiri akan dibuka pada jam empat sore besok,” tutupnya.

Pos terkait