Banjir Lahar Dingin Kembali Terjadi di Kelok Hantu, Tanah Datar

air-membawa-muntahan-material-erupsi-marapi-kembali-genangi-jembatan-kelok-hantu-ruas-jalan-padang-–-bukittinggi
Air Membawa Muntahan Material Erupsi Marapi Kembali Genangi Jembatan Kelok Hantu Ruas Jalan Padang – Bukittinggi

Tanah Datar – Banjir lahar dingin kembali terjadi di Jalan Raya Padang-Bukittinggi tepatnya di area Jembatan Kelok Hantu, Nagari Aie Angek, Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar pada Minggu (7/4/2024) malam.

“Saat kejadian, debit curah hujan memang cukup tinggi. Airnya berbentuk lumpur tanah atau keruh,” ujar Plh Danramil 05/X Koto Kodim 0307/TD Serka Zainal Tanjung, Senin (8/4/2024).

Bacaan Lainnya

Banjir lahar dingin tersebut sempat membuat jalan terputus total. Namun, hingga Senin (8/4) dini hari, jalan sudah bisa dilalui dua arah.

“Petugas PU sudah membersihkan material lahar dingin dan membuat tanggul air untuk menghalangi air ke jalan,” kata Zainal.

Personel Koramil 05/X Koto juga dikerahkan untuk membantu membersihkan material lahar dingin dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian.

“Kami mengimbau pengguna jalan untuk berhati-hati melintasi area tersebut. Bagi masyarakat yang tinggal di dekat bantaran aliran sungai diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan,” tandas Zainal.

Sebelumnya, pada Jumat (5/4), kawasan Kelok Hantu dan sejumlah kawasan lain di aliran sungai yang berhulu di Gunung Marapi juga diterjang banjir lahar dingin.

Pos terkait