25 Password Mudah Ditebak ?

PASSPassword atau PIN (personal identification number) kini semakin akrab dengan kehidupan kita sehari-hari. Hampir di setiap interaksi kita dengan teknologi membutuhkan kata kunci.

Setiap orang tentunya memiliki alasan masing-masing akan password yang dipilihnya. Namun, terkadang password yang dipilih tersebut terlalu umum dan gampang ditebak.

Bacaan Lainnya

SplashData, perusahaan pembuat software untuk mengamankan password, baru-baru ini merilis daftar password yang paling sering digunakan masyarakat.

Dikutip dari Recode, tiap tahunnya SplashData membuat daftar password yang mudah dibobol tersebut. Password itu dikumpulkan oleh SplashData dari klien mereka yang akunnya dibobol peretas.

Lalu apa password yang paling banyak ditebak sepanjang 2013? Jawabnya adalah “123456.” Password ini pada tahun 2012 yang lalu berada di urutan kedua, namun pada 2013 menjadi password terburuk yang digunakan dan mudah ditebak.

Kata “password” yang tahun lalu berada di peringkat satu kini turun satu tingkat menjadi peringkat dua. Password lain yang populer digunakan user antara lain, “qwerty,” “abc123,” “iloveyou,” dan sebagainya. Sementara itu, password yang menggunakan kata “Adobe” dan “photoshop” juga ternyata termasuk di dalam daftar.

“Jika melihat password seperti “adobe123” dan “photoshoP dalam daftar ini, maka kami tidak menyarankan Anda untuk memakainya untuk mengakses situs web atau aplikasi,” ujar CEO SplashData, Morgan Slain.

Berikut daftar 25 password yang paling mudah dibobol sepanjang 2013 yang dilansir SplashData:

1SplashData Daftar password paling mudah dibobol 2013

*No. 12 seharusnya kata “admin,” bukan “sunshine”

Sumber: Recode/Kompas

Pos terkait