Geger, Penemuan Bayi Terbungkus Kantong Plastik

Bayi saat dirawat di Rumah Sakit Restu Ibu Padang, Minggu (8/12). (FOTO:Citra/LS)
Bayi saat dirawat di Rumah Sakit Restu Ibu Padang, Minggu (8/12). (FOTO:Citra/LS)
Bayi saat dirawat di Rumah Sakit Restu Ibu Padang, Minggu (8/12). (FOTO:Citra/LS)

Nasib malayang menimpa bayi ini, ia ditemukan oleh Adek (43) pada selokan di kawasan Tarandam Padang, Minggu (8/12). Bayi yang berjenis kelamin laki-laki ini ditemukan dalam keadaan terbungkus oleh kantong plastik berwarna hitam, bahkan lengkap dengan peralatan bayi.

Awalnya, Adek bersama rekannya berjalan melintas sekitar pukul 14.10 WIB di kawasan tersebut, lalu mereka curiga dengan adanya gerakan pada kantong plastik yang terdapat pada selokan. Langsung saja, Adek memeriksa isi dari kantong itu, ternyata dirinya menemukan seorang bayi yang diperkirakan berumur tujuh hari.

Bacaan Lainnya

“Tadi saya sedang jalan dengan teman-teman, lalu saya lihat ada kantong hitam, dan ada yang bergerak didalamnya terus mengeluarkan suara seperti anak bayi, langsung saja saya periksa dan ternyata ada bayi didalamnya” tuturnya saat diwawancarai di Rumah Sakit (RS) Restu Ibu, sore.

Saat ditemukan kondisi bayi dalam keadaan lemah, lantas dirinya langsung membawa bayi malang itu kerumah sakit guna memberikan pertolongan medis. “Tadi saya juga menemukan lengkap dengan peralatan bayinya, karena kondisi yang tampak lemah, saya langsung membawanya kerumah sakit” tuturnya.

 

Bayi yang tidak memiliki identitas ini, diperkirakan dibuang oleh orang tuanya tak lama sebelum ditemukan.

Pos terkait